Langsung ke konten utama

Cara Menggunakan BPJS Untuk Periksa Hamil dan Persalinan

Banyak pertanyaan tentang tata cara menggunakan BPJS Kesehatan. Bagaimana menggunakan BPJS kesehatan untuk pemeriksaan kehamilan dan persalinan, serta pendaftaran bayi dalam kandungan atau bayi baru lahir?

BPJS Kesehatan betul bisa digunakan dimana diseluruh indonesia asal faskesnya bekerjasama dengan BPJS K saja tetapi hanya untuk kasus kegawatan menurut BPJS K. Simak: kriteria kegawatan menurut BPJS Kesehatan.

Bagaimana cara menggunakan BPJS Kesehatan jika tidak darurat?

Sistem pelayanan kesehatan di era JKN BPJS Kesehatan menggunakan sistem rujukan berjenjang. Ada layanan primer, sekunder dan tersier. Untuk pelayanan primer dilakukan di fasilitas kesehatan (faskes) Tk. 1, faskes tingkat 1 bisa berupa puskesmas, klinik, dokter keluarga dan jejaring bidan. Faskes Tk. 2 berupa RS Tipe D dan C, sedangkan faskes tingkat 3 berupa RS tipe B atau A.

Alur menggunakan BPJS Kesehatan

Faskes 1 (sesuai kartu) --> Faskes 2 --> Faskes 3 dengan catatan rujukkan ke faskes selanjutnya harus ada rujukkan dan faskes sebelumnya tidak sanggup menangani

Bagaimana cara kontrol dan melahirkan dengan menggunakan BPJS Kesehatan

a. Kontrol kehamilan
Kontrol kehamilan harus ke faskes 1 yang terdapat pada kartu BPJS Kesehatan peserta / bidan jejaring BPJS Kesehatan. dan jika terdapat penyulit/resiko tinggi maka dirujuk ke faskes selanjutnya.

b. Persalinan
Persalinan bukan case emergency (silahkan baca kembali link kriteria gawat darurat pada kebidanan dan kandungan). Persalinan dengan penyulit/resiko tinggi lah yang akan dirujuk ke faskes 2 atau faskes 3. Tapi persalinan tanpa penyulit/resiko tinggi maka ibu hamil harus bersalin di faskes 1 manapun yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan serta memiliki fasilitas bersalin/bidan jejaring.

Bagaimana jika rencana kontrol dan melahirkan diluar kota?

Melapor ke kantor BPJS Kesehatan di kota yang dituju dan surat berlaku hanya untuk 1 bulan. Atau pindah faskes 1 dengan membawa surat domisili, KK, KTP, Kartu BPJS Kesehatan.

Catatan untuk peserta status mandiri / PBI pusat (jamkesmas) pengurusannya harus ke kantor BPJS Kesehatan. sedangkan peserta BPJS Kesehatan status perusahaan bisa mengubahnya melalui HRD/Kepegawaian. dan minimal 3 bulan kepesertaan/kepindahan faskes 1 sebelumnya.

Persyaratan apa saja yang perlu dibawa untuk periksa hami dengan BPJS Kesehatan?

  1. Rujukkan / case kegawatan.
  2. Kartu BPJSK
  3. Kartu Keluarga
  4. KTP
  5. Buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA)
Contoh buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) untuk kontrol periksa hamil

Bagaimana cara mendaftarkan bayi dalam kandungan sebagai peserta BPJS Kesehatan?


  1. Peserta mandiri : karena harus menunggu masa aktif kartu 14+1 hari maka khusus calon bayi peserta mandiri dan perusahaan anak ke-4 bisa didaftarkan semenjak masih dalam kandungan.
  2. Peserta perusahaan (anak ke 1 s/d 3) dan PBI (penerima bantuan iuran) : kepesertaan status perusahaan dan PBI bisa didaftarkan setelah lahir dengan menyertakan KK, KTP orang tua, kartu BPJS Kesehatan orang tua bayi, dan surat keterangan kelahiran. Surat keterangan lahir hanya berlaku -+2 bulan sejak bayi dilahirkan.

Untuk update kepesertaan bayi (kedua opsi diatas) maksimal usia baby 3 bulan dengan membawa akta lahir bayi dan KK yang sudah diperbaharui.

Sumber :
  • Buku Pedoman BPJS Kesehatan
  • Perdir BPJSK no 32/2015 tentang pendaftaran peserta mandiri
  • Perpres no 111 tahun 2013 tentang Jaminan kesehatan

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pengertian Pasar, Jenis-Jenis Pasar, dan Fungsi Pasar, Lengkap!

Pengertian Pasar Pasar atau market merupakan sebuah tempat bertemunya pembeli dengan penjual guna melakukan transaksi ekonomi yaitu untuk menjual atau membeli suatu barang dan jasa atau sumber daya ekonomi dan berbagai faktor produksi yang lainnya. Pada umumnya, pengertian pasar tidak menunjuk ke sebuah lokasi ataupun tempat-tempat tertentu, hal ini karena pasar tidak memiliki batas geografis. Adanya sistem jaringan komunikasi modern dapat meniadakan hambatan atau batasan-batasan geografis, sehingga dapat memungkinkan penjual dan pembeli bertransaksi tanpa harus saling melihat wajah satu sama lain. Pengertian pasar yang kita bahas disini lebih menitik beratkan ke arti ekonomi yaitu untuk transaksi jual dan beli. Dalam ilmu ekonomi, pengertian pasar yaitu sebagai besarnya permintaan serta penawaran pada jenis barang atau jasa tertentu. Pengertian pasar merupakan permintaan serta penawaran secara keseluruhan untuk jasa dan barang tertentu. Pengertian pasar lebih merujuk kepada semua akti...

Download Kumpulan Lagu Ahmad Albar mp3 Lengkap

Download Kumpulan Lagu Ahmad Albar mp3 Lengkap - Lagunostalgia5 hello sobat semua ketemu lagi dengan okta pada kali ini okta akan membagikan sebuah lagu lawas kenangan yang sangat populer sekali di kalangan masyarakat Indonesia yang memiliki suara yang sangat bagus dan tren siapa lagi kalau bukan Ahmad Albar oke langsung download lagunya di bawah ini dengan gratis dan sebelum itu okta juga akan membagikan sebuah lagu yang tidak kalah lawasnya yaitu lagu campursari yang merupakan penyanyi yang bernama Nurhana yang bisa di kunjungi website ini. Jadi Ahmad Albar merupakan adalah penyanyi yang sangat populer sekali bahkan menurut okta penyanyi ini sangatlah luar biasa sekali banyak yang menyukai , dan sebelum itu Ahmad Albar ini penyanyi ini lahir di Surabaya pada tanggal 16 July 1946 dan berusia 70 tahun dan karier Ahmad Albar ini berkibar dan di mulai pada usia 11 tahun , Jadi Ahmad Albar merupakan penyanyi yang di lahirkan oleh pasangan Syech Albar dan Farida Al-Hasn dan kemu...

Download Film Jembatan Pensil (2017) Full Movies

Download Film Indonesia Terbaru Jembatan Pensil (2017) Full Movies Gratis - Jembatan Pensil adalah film drama yang bercerita tentang Inal, Nia, Aska, Yanti, Attar, dan Ondeng (Angger Bayu, Nayla D Purnama, Azka Maruki, Permata Jingga, Vickram Priyono, Didi Mulya) berjuang untuk mendapatkan pendidikan di sekolah gratis yang dibangun oleh Pak Guru (Andi Bersama).  Inal yang tuna netra dan Ondeng yang memiliki ‘keterbelakangan’, harus melalui perjalanan berliku untuk berangkat dan pulang sekolah. Kemampuan Ondeng menggambar sketsa membuat dia selalu ‘merekam’ semua yang menjadi ketertarikannya: kehidupan ayahnya yang nelayan dan jembatan rapuh yang selalu dilalui sahabat-sahabatnya.  Cita-citanya: membangun jembatan itu. Ketika jembatan rapuh itu rubuh saat mereka sedang menyeberang, tidak membuat semangat mereka pupus.  Pikiran Ondeng yang selalu teringat ayahnya dan ketakutannya ditinggal ayahnya membuat Ondeng lepas kendali dan tidak menyadari bahayanya membawa perahu se...