Jika kalian ingin mencoba peruntungan untuk usaha angkringan, bukan peruntungan juga sih sebenarnya tapi jika benar benar di geluti dan fokus di usaha warung angkringan ini akan menjadikan usaha ini digandrungi masyarakat indonesia yang sekarang ini paling banyak di daerah klaten dan solo yang kemudian merambah kota pelajar jogjakarta dan kota kota besar lainya
Dengan menu sederhana seperti :
Nasi kucing
Gorengan tempe
Gorengan tahu
Teh Jahe Anget
Susu Jahe Es
Susu Jahe Panas
Lemon Tea Panas
Lemon Tea Dingin
Es Teh
Teh Panas
Kopi Panas
dan masih banyak lagi menu menu special yang disajikan di warung angkringan.
Dengan modal yang tidak terlalu mengocek dompet, usaha angkringan ini benar benar menjanjikan keuntungan yang sangat besar.
Rata rata saat ini anak muda sering nongkrong di angkringan dari pada di cafe, disamping menu hampir sama dan harga lebih murah jika di angkringan, dan kepuasan tetap sama.
Jika kita lihat di jogja sekarang banyak mahasiswa yang kita lihat di pinggir jalan menempati angkringan di sepanjang jalan dimanapun di kota jogja.
Ini menandakan betapa ketergantunganya meraka terhadap angkringan ini, tidak berlaku di jogja juga, di semua tempat di wilayah jawa pasti masyarakatnya banyak yang menggemari angkringan.
Jadi kita lihat prospek kedepan usaha ini menjanjikan dan tentunya setiap hari, bulan, tahun dan seterusnya resepnya hanya dikasih inovasi saja untuk menu dan lokasi tempatnya.
Komentar
Posting Komentar